OPEN TALK BIDANG MANUFAKTUR

Pewarta: Mahros.Darsin
Editor: Mochamad Edoward Ramadhan

Kamis, 19 September 2019 mulai pukul 16.44 WIB, Fakulas Teknik Universitas Jember telah diadakan pertemuan (dialog) antara mahasiswa peminat bidang manufaktur dengan para dosen manufaktur.
Tujuan utama open talk untuk meyamakan persepsi tentang dunia manufaktur ke depan, terutama yang berkaitan langsung dengan riset dan skripsi. Acara dipimpin langsung oleh Bapak Danang selaku ketua Kelompok Kiset (Keris) Advanced Manufactur.
Untuk diketahui, ada sekitar 30 mahasiswa dengan peminatan ke bidang manufaktur setelah diseleksi oleh Tim Ad-Hoc yang dipimpin oleh Ketua Prodi S-1 Mesin dengan para Komisi bimbingan dan ketua bidang peminatan. Dari jumlah 30 mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 28 mahasiswa.

Open talk berjalan lancar dimulai dari pendataan mahasiswa yang sudah punya topik skripsi untuk dikerjakan. Ada tujuh mahasiswa dengan topik bervariasi, dari melanjutkan penyelesaian studi kasus di perusahaan tempat kerja praktek, tawaran topik dari kawan atau senior di perusahaan. Topik di perusahaan bervariasi dari optimasi produksi, perawatan dan pengendalian kuallitas produk. Satu tim ingin mendalami non-traditional machining dengan alternativ plasma cutting atau laser cutting. Ada juga yang mencoba membantu solusi Tim Mobil Listrik yang memerlukan body dari fiber atau komposit dengan perancangan vacuum forming. Selain itu, ada beberapa mahasiswa yang ingin konsen mengerjakan skripsi di laboratorum. Satu tim akan melakukan optimasi mesin plastic blow molding yang sudah dimodifikasi di laboratorium kemasan. Kelompok lain akan meneliti Metal Injection Molding (MIM) di laborarium logam.

Dari dosen ada beberapa masukan atau ide skrispsi. Keris Advanced Manufacture menawarkan MIM sampai dengan brown part atau bahkan finished part. Juga penggunaan bahan yang berbeda untuk MIM, misalnya alumunium dan alumina. Pak Danang menawarkan 3D printing dengan variasi parameter proses dan lingkungan yang dikondisikan. Sementara Pak Hari Arbi menawarkan otomasi industry atau otomasi manufaktur. Salah satunya adalah melanjutkan otomasi system pemberian cutting fluid dengan Arduino UNO. Pak Dwi Djum menyarankan penggunaan metode statistik lain di luar yang biasa digunakan (RSM dan Taguchi method) sebagai alat bantu analisis data, seperti principal component analysis, structural equation modeling. “Jangan terpaku dengan stattistik tapi tetap harus pada konten mesin, statistic hanya alat bantu analisis”, begitu penekanan Pak Djum. Pak Mahros menwarakan simulasi atau pemodelan proses pemesinan dan proses manufaktur lainnya. Dapat juga dikembangkan Decision Support System (DSS) untuk membantu para manager industry manufaktur. Pak Robi, yang tidak hadir pada permuan ini menitipkan topic untuk ditawarkan ke mahasiswa yaitu metode linear programming untuk maksimasi atau minimasi pada operation research. Selain itu, masih ada beberapa topik yang perlu digali dari dosen manufaktur lain seperi Pak Yuni Wawan dan Pak Dedi.
Pada arahannya, Pak Hari Arbiantara selaku Kajur mengingatkan untuk topik skripsi supaya mengacu kepada visi dan misi serta tujuan Prodi. Acara ditutup pada pukul 17.45 seiring masuk waktu shalat Maghrib.

Demikian Informasi yang bisa disampaikan kepada keluarga Jurusan Teknik Mesin Universitas Jember, Semoga bermanfaat, dan Salam “SOLIDARITY FOREVER”

Image result for solidarity forever mesin